Desa BATURAGUNG
Kecamatan Gubug, Kabupaten Grobogan
Diskominfo Kabupaten Grobogan Adakan Pembinaan KIM Tahun 2024 di Gedung Riptaloka Setda
baturagung.id Kamis, 29 Agustus 2024 - Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Grobogan mengadakan kegiatan pembinaan Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) Kabupaten Grobogan tahun 2024 di Gedung Riptaloka Setda Kabupaten Grobogan. Acara pembinaan ini resmi dibuka oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Grobogan, Bapak Anang Armunanto.
Dalam sambutannya, Bapak Anung menyampaikan pentingnya peran KIM dalam menyebarkan informasi yang bermanfaat kepada masyarakat, khususnya di era digital seperti saat ini. "KIM memiliki peran strategis dalam mendukung penyebaran informasi yang cepat dan tepat kepada masyarakat desa, serta sebagai wadah komunikasi dua arah antara pemerintah dan masyarakat," ujar Bapak Anung.
Pembinaan ini menitikberatkan pada pengenalan lebih dalam mengenai apa itu KIM, tugas-tugas yang harus dijalankan oleh anggota KIM, dan pentingnya peran KIM dalam pemberdayaan masyarakat, terutama dalam mendukung usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di desa. Diharapkan dengan adanya pembinaan ini, para anggota KIM dapat memahami fungsi dan tanggung jawab mereka serta mampu menjadi agen perubahan di tengah masyarakat.
Selain itu, dalam pembinaan ini juga dibahas mengenai peran KIM dalam membantu pemasaran produk UMKM desa melalui platform digital dan media sosial. Para peserta diberikan pemahaman tentang bagaimana cara memanfaatkan teknologi informasi untuk meningkatkan daya saing produk lokal di pasar yang lebih luas.
Acara pembinaan KIM ini dihadiri oleh 31 KIM di Kabupaten Grobogan. Diskominfo Kabupaten Grobogan berharap melalui kegiatan ini, KIM dapat semakin berdaya dan berkontribusi lebih besar dalam memajukan informasi dan komunikasi di masyarakat, serta mendorong kemajuan UMKM di daerah.
Kegiatan ini menjadi langkah konkret Diskominfo Kabupaten Grobogan dalam mendukung pengembangan informasi dan komunikasi yang inklusif, partisipatif, dan transparan di Kabupaten Grobogan. (MAH)



Desago
27 Agustus 2025 08:19:47
Gotong royong warga Mintreng Desa Baturagung menjadi bukti kekompakan dalam membangun akses jalan demi...