Artikel
Desa Baturagung Masuk 10 Besar Finalis Lomba Desa Cerdas Nasional - Unesa Village Award
Baturagung.id, Sabtu, 25 November 2023. Kluntingg!! Tiba-tiba ada pemberitahuan di aplikasi whatsApp dan… Selamat Kepada 10 Besar Finalis. Dan tercantumlah nama Desa Baturagung Kabupaten Grobogan Jawa Tengah di posisi nomor 6. Dan tim admin website ini pun segera mencari tahu di https://pusdippket.unesa.ac.id/
Di web tersebut berisi “ Dengan hormat kami sampaikan bahwa Pusat Studi Pengembangan Pedesaan, Kawasan dan Energi Terbarukan-Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Negeri Surabaya telah melakukan penilaian untuk desa yang mendaftarkan diri dalam Lomba Desa Cerdas Tingkat Nasional (UNESA Village Award) 21-24 November 2023.
Berdasarkan hasil seleksi dan penilaian pada data borang yang dikirimkan, maka ditetapkan 10 (sepuluh) finalis Lomba Desa Cerdas Nasional. Selanjutnya finalis yang telah terpilih, sebagaimana daftar nama terlampir diberi hak untuk mengikuti babak final yang akan dilakukan secara luring pada :
Hari/tanggal : Kamis, 30 November 2023
Waktu : 07.30 – 12.00 WIB
Tempat : Gedung Rektoral Lt.6 LPPM UNESA
Dengan ketentuan sebagai berikut :
- Peserta Final harus membuat bahan Video Profil Desa Cerdas dan diuploud pada akun youtube desa masing-masing, dan disebarkanluaskan dengan hastag wajib: #LombaDesaCerdasNasional #UNESAVillageAward.
- Peserta membuat paparan yang akan dipresentasikan dalam babak final.
Ayo warga desa Baturagung dukung kami untuk selangkah lebih maju mewujudkan Desa Cerdas di Desa Baturagung Kecamatan Gubug Kabupaten Grobogan. Salam Baturagung Smart.
(MAH)