Artikel
Kepala Desa Baturagung Hadiri Acara Sosialisasi Program Sekolah dan Parenting Kelas VII SMP Negeri 3 Gubug di Balai Desa Baturagung
baturagung.id, Senin,22 Juli 2024 - Kepala Desa Baturagung, Bapak Mubasir, menghadiri acara Sosialisasi Program Sekolah serta Parenting Kelas VII dengan tema "Mencegah Kenakalan Remaja" yang diselenggarakan oleh SMP Negeri 3 Gubug di Balai Desa Baturagung. Acara ini diselenggarakan di Balai Desa Baturagung dikarenakan saat ini di SMP Negeri 3 Gubug tersebut sedang mulai pembangunan renovasi sehingga tidak mungkin untuk mengadakan acara tersebut di aula Sekolah. Acara ini dihadiri oleh para orang tua siswa, wali murid, guru, dan beberapa tokoh masyarakat setempat serta komite sekolah.
Dalam sambutannya, Kepala Desa Baturagung menyampaikan rasa bangga bahwa Desa Baturagung memiliki SMP Negeri 3 Gubug. "Kami merasa bangga karena di desa kami terdapat SMP Negeri 3 Gubug. Dengan adanya sekolah ini, biaya pendidikan untuk orang tua menjadi lebih hemat karena dekat dengan tempat tinggal," ujarnya.
Beliau juga menyoroti pentingnya peningkatan infrastruktur desa agar dapat mendukung kelancaran kegiatan pendidikan di sekolah tersebut. "Kami berharap infrastruktur desa dapat lebih memadai untuk mendukung pendidikan di SMP Negeri 3 Gubug. Hal ini akan memberikan kenyamanan dan keamanan bagi para siswa dalam menuntut ilmu," tambahnya.
Kepala Desa juga meminta doa dan dukungan dari seluruh masyarakat agar Desa Baturagung dapat terus maju dan berkembang. "Kami memohon doa dan dukungan dari seluruh masyarakat agar Desa Baturagung bisa semakin maju. Pendidikan wajib 9 tahun harus diterapkan dengan baik. Dikarenakan saat ini jika ada anak yang tidak sekolah, akan menjadi sorotan oleh dinas kabupaten," tegasnya.
Beliau juga mengucapkan terima kasih kepada para orang tua yang telah mempercayakan putra-putrinya untuk menuntut ilmu di SMP Negeri 3 Gubug. "Terima kasih kepada para orang tua yang telah mempercayakan putra-putrinya untuk menuntut ilmu di SMP Negeri 3 Gubug. Mari kita bersama-sama mendukung dan menjaga agar anak-anak kita bisa mendapatkan pendidikan yang terbaik," tutupnya.(MAH)