Desa BATURAGUNG
Kecamatan Gubug, Kabupaten Grobogan
Musrenbangdes Baturagung Tahun 2023 Fokuskan Pencapaian SDGs Desa dan Layanan Mandiri Desa Cerdas
Baturagung.id, Selasa 26 September 2023 bertempat di Balai Desa Baturagung. Pemerintah Desa Baturagung menyelenggarakan kegiatan Musyawarah Rencana Pembangunan Desa Penyusunan RKPdes 2024 dan DURKP 2025. Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua & Anggota BPD, Perangkat Desa, RT / RW, LPMD, KPMD, TP PKK, Bidan Desa, Ketua FKD/KPM, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Kelompok Tani, Dirut BUMDes dan penyandang Disabilitas. Turut hadir juga perwakilan dari Pemerintah Kecamatan Gubug yang di wakili oleh Ibu Sekretaris Camat Ibu Wahyuningrum dan Babinsa serta Bhabinkamtibmas.
Seperti acara yang lainnya setelah menyanyikan lagu Indonesia Raya, Acara selanjutnya adalah sambutan dari Kepala Desa Baturagung Bapak Mubasir, beliau menyampaikan agar Masyarakat di Desa Baturagung ini seluruhnya bersedia dengan sepenuh hati mendukung program-program yang ada di Desa, Terutama yang bertujuan untuk memajukan Desa Baturagung. Dikarenakan tanpa dukungan dari Masyarakat seluruhnya Desa Baturagung ini tidak akan bisa maju.
Memasuki inti acara diisi oleh Sekretaris Desa Bapak Abu Dzarin yang menyampaikan tentang Format Rencana Kerja Pemerintah Desa, dan Tahun ini Desa harus mengikuti capaian yang ada di SDGs Desa. Dikarenakan nilai yang kurang dari salah satu tujuan SDGs harus menjadi prioritas utama Pembangunan tahun yang akan datang.
Selesai penyampaian Format Rencana Kerja Pemdes tersebut Bapak Sekdes lanjut mempresentasikan apa yang Tengah difokuskan Pemerintah Desa Baturagung saat ini yakni tentang salah satu Pilar Desa Cerdas yaitu smart Government kedepannya Masyarakat bisa mengakses segala hal tentang desa, baik data kependudukan, pertanahan, Pembangunan, Kesehatan, bantuan sosial dan masih banyak lagi melalui website resmi desa di baturagung.id dan bisa menggunakan Layanan Mandiri untuk pembuatan Surat Keterangan apapun yang bisa diakses dan dibuat melalui smartphone masing-masing, dan juga untuk pelaku UMKM kedepannya bisa mempromosikan produknya di marketplace Lapak Desa Online yang bisa di akses di https://baturagung.id/lapak. Namun untuk mencapai semua itu Masyarakat diharapkan bisa sabar sejenak dikarenakan saat ini masih dalam pengembangan dan pendataan.
Acara ditutup dengan penandatanganan (MAH)



Desago
27 Agustus 2025 08:19:47
Gotong royong warga Mintreng Desa Baturagung menjadi bukti kekompakan dalam membangun akses jalan demi...